Jadikan Al Qur'an sebagai teman kita

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

"If all the people are pleased with you but Allah is not, what have you gained? If Allah is pleased with you, but no one else is , what have yiu lost?" ~Dewi Nur Aisyah~

Setiap orang tentu mempunyai sifat dan karakter masing-masing yang tentunya berbeda-beda.

Dikala kita hidup beriringan dengan teman yang mempunyai beda karakter, jujur memang susah. Namun, kita harus bisa menghadapinya. Tetaplah menjadi dirimu sendiri. Jika orang-orang disekitarmu memiliki karakter yang jauh dengan kita, hadapilah dengan kesabaran. Yaaaa sabar memang susah, tapi disetiap langkah kita coba terus berdoa dan mendekat pada-Nya. Hanya pada-Nya lah kita bisa curhat apapun. Terkadang kita masih curhat kepada teman. Yaaa itu tidak salah, namun alngkah lebih baik jika kita mengadu kepada -Nya. Memohon diberi kekuatan, kesabaran, dan keikhlasan dalam menjalankan kehidupan.

Di saat lingkungan kita sangat bertolak belakang dengan sikap kita. Janganlah kita patah semangat, dan malah terjerumus ke arah yg tidak baik. Jadilah diri sendiri, terus berusaha memberi contoh baik. Tunjukkan kepada mereka sikap seorang muslimah yang insyaAllah sholehah. Jadikanlah Al-Qur'an sebagai teman kapanpun dan dimanapun.

Komentar

  1. Kuncinya sabar ya dalam menghadapi segala situasi dan memang benar ketika Al-Quran menjadi teman kita maka tentram perkara hidup kita

    BalasHapus

Posting Komentar